Tips Keju
Tiga Kreasi Roti Pisang Lezat Untuk Coffee Break

Tiga Kreasi Roti Pisang Lezat Untuk Coffee Break

Di tengah pekerjaan dan aktivitas yang padat, coffee break menjadi sarana relaksasi yang cukup efektif untuk mengembalikan mood dan energi para pekerja. Coffee break merupakan istilah untuk istirahat singkat (sekitar 10-15 menit) yang dilakukan pada pagi dan sore hari, dan biasanya dimanfaatkan orang-orang untuk menyeduh kopi atau teh dengan ditemani beberapa makanan ringan. Salah satu jenis camilan bergizi yang cocok dinikmati saat coffee break ialah roti pisang.

Sudah umum diketahui bahwa manfaat pisang bagi tubuh sangatlah banyak. Salah satunya, karena mengandung gula sederhana seperti fruktosa dan sukrosa yang mudah diserap pencernaan, pisang bisa menjadi energy booster yang ampuh untuk merevitalisasi tubuh ketika mulai letih bekerja. Dengan menyantap roti pisang di sela-sela kegiatan, Anda dapat menjaga keseimbangan antara asupan yang diterima dan energi yang dikeluarkan oleh tubuh Anda.

Tentunya, roti pisang bisa dikreasikan sesuai dengan selera dan ketersediaan bahan di rumah Anda. Ada banyak sekali jenis roti pisang yang bisa Anda buat jika Anda ingin mencoba membawa bekal camilan untuk coffee break di tempat kerja. Beberapa jenis kreasi roti pisang lezat tersebut akan PROChiz bagikan untuk semua PROChizlovers di sini.

1. Roti Pisang Spready Berry
Kombinasi pisang manis, selai keju gurih, dan strawberry yang sedikit asam akan menghasilkan keseimbangan yang menyenangkan di lidah Anda. Untuk membuatnya, Anda hanya perlu menyiapkan selembar roti tawar yang bagian atasnya sudah diolesi dengan PROChiz Spready beserta beberapa irisan buah pisang dan strawberry yang masih segar. Atur kedua jenis buah tersebut secara berselang seling di atas roti selai keju Anda, lalu tangkubkan lagi selembar roti tawar di atasnya sebagai penutup.

2. Roti Pisang Keju PROChiz
Roti pisang yang satu ini terbuat dari adonan puff pastry siap pakai yang bisa Anda temukan di swalayan terdekat. Cara membuatnya pun sederhana. Potong adonan puff pastry menjadi persegi-persegi sama sisi dengan ukuran sesuai selera Anda. Letakkan potongan kecil PROChiz Cheddar beserta dua irisan pisang di bagian tengahnya. Lipat puff pastry searah diagonal, lalu satukan ujung-ujungnya dengan lem tepung. Jangan lupa olesi juga bagian atas pastry tersebut dengan kuning telur untuk menghasilkan warna yang cantik. Panggang adonan selama 10-15 menit, lalu biarkan suhunya menurun selama beberapa saat. Anda bisa memberikan taburan gula halus di atas Roti Pisang Keju PROChiz ini sebagai pelengkap.

3. Roti Pisang Bakar Coklat Kacang
Siapkan dua lembar roti gandum. Oleskan selai coklat di atas kedua lembar roti tersebut, atur beberapa irisan pisang pada salah satu lembaran roti, lalu taburi kacang kenari di atasnya. Tangkubkan lembaran roti yang kedua agar Roti Pisang Bakar Coklat Kacang ini berbentuk seperti sandwich. Olesi sisi-sisi terluar roti dengan margarin, lalu panggang sebentar di atas teflon hingga warnanya berubah kecoklatan. Setelah selesai dipanggang, potong roti menjadi empat bagian, dan susun semuanya di dalam kotak bekal. Jika Anda adalah pecinta makanan manis, silakan tambahkan madu atau susu kental manis sebagai topping agar bekal camilan coffee break Anda ini semakin menggugah selera.

Nilai!

0