Resep Chiz
Peyek Keju
30 menit
2
Peyek Keju

Peyek Keju

Hai, Prochiz Lovers! Piye Kabare?

Tentunya, Prochiz Lovers tidak asing kan dengan makanan ini? Peyek, umumnya banyak kita temui sebagai lauk-pauk yang dijual bebas di warung makan hingga dijual dalam berbagai bentuk kemasan oleh-oleh. Panganan khas Jawa Tengah ini tentu saja dapat dibuat dengan mudah dan tak perlu keahlian khusus lho. Bagaimana ya, kalau peyek ini dikombinasikan dengan bahan keju? Wah, sepertinya akan lezat dan berbeda dari biasanya. Penasaran kan bagaimana rasanya, yuk simak resepnya di bawah ini. Selamat mencoba!

30m
2

Bahan-bahan:

  • 150 gr Tepung beras
  • 10 gr Tepung tapioka
  • 1/4 sdt Soda kue
  • 250 gr Santan cair
  • 1 butir Telur
  • 3 siung Bawang putih
  • 3 butir Kemiri
  • 1/2 sdt Ketumbar
  • 1/2 sdt Lada bubuk
  • 1 sdt Kaldu bubuk
  • 4 lembar Daun jeruk, cincang
  • 170 gr Prochiz Gold, parut dan goreng
  • 500 ml Minyak untuk menggoreng

Langkah:

  • Haluskan bawang putih, kemiri, dan ketumbar. Lalu, sisihkan.
  • Campur dan aduk: tepung beras, tepung tapioka, soda kue, santan cair, telur, lada bubuk, kaldu bubuk, dan daun jeruk. Aduk hingga tercampur rata dan menjadi adonan cair.
  • Kemudian, tambahkan PROCHIZ Gold ke dalam adonan.
  • Goreng peyek dengan minyak panas dan api sedang, dengan ukuran satu centong untuk satu peyek. Goreng hingga peyek kering dan matang.
Nilai!

0